Cara Menggabungkan Ses 9 dan Chinasat 11 dalam 1 Dish
Daftar Isi
Kalau mnc group jelasa tidak bisa lagi karena yang bisa mnc group hanya k-vision, nex parabola, dan transvision. Namun untuk transvision kita masih bisa mengambil dari satelit sebelah.
Satelit yang menayangkan chanel trans group (trans tv dan trans 7) secara fta yaitu:
- Chinasat 11
- Measat 3b
- Telkom 4
- JCSat 4B
Untuk dish ukuran 60 cm atau lebih bebas memilih salah satu satelit penayang trans tv dan trans 7. Namun untuk dish 45 cm saya sarankan mengambil satelit chinasat 11 saj karena posisinya paling dekat dengan satelit ses 9 sehingga sinyal yang didapat lumayan besar.
Berikut langkah-langkah untuk menggabungkan satelit ses 9 dan chinasat 11:
- Kita tracking dulu menggunakan 1 lnb seperti biasa
- Kalau sudah terlock silahkan kencangkan baut-bautnya sekuat mungkin sampai tidak tergoyahkan
- Lnb kedua kita pengang saja dan kita gerakkan disekitar lnb pertama yang sudah terlock satelit ses 9
- Posisi target adalah di sebelah atas dan sampingnya lnb pertama karena posisi satelit chinasat 11 berada disebelah baratnya satelit ses 9
- Kalau sudah terlock, silahkan posisikan lnb pada posisinya dengan menggandengkannya ke lnb pertama. Bisa pakai kawat atau lainnaya

Berikut penampakan dari arah belakang:

Hasil dari perakitan diatas dengan dish diameter 45 cm adalah ses 9 dapat 80% dan chinasat 72%. Ini wajar kalau dapat 72% karena posisinya tidak di fokus pada tengah dish.
Sinyal 72% saya rasa sudah bagus karena minimal gambar bisa berjalan tanpa macet-macet adalah 60%. Jadi masih ada lebih 12% sebagai jaga-jaga kalau terjadi gangguan sinyal.
Demikianlah artikel tentang cara menggabungkan 2 lnb ku-band untuk satelit ses 9 dan chinasat 11 dalam 1 dish. Semoga bermanfaat.
Posting Komentar